Monday, January 23, 2017

Published 9:15 AM by with 0 comment

Neopalpa Donaldtrumpi

Spesies ngengat baru ini
diberi nama Donald Trump

Neopalpa Donaldtrumpi
Photo by Vazrick Nazari

     Vazrick Nazari menemukan spesies baru ngengat unik yang punya ornamen semacam jambul di wajah dan telah dinamai Donald Trump, berkat kemiripannya dengan presiden ke-45 Amerika Serikat yang terpilih.

Status Konservasi
Hampir Terancam (Near Threatened, IUCN 3.1)

Klasifikasi Ilmiah
Kingdom : Animalia
Filum : Arthropoda
Subfilum : Hexapoda
Kelas : Insecta
Ordo : Lepidoptera
Superfamili : Gelechioidea
Famili : Gelechiidae
Subfamili : Gelechiinae
Genus : Neopalpa
Spesies : N. Donaldtrumpi

Nama Binomial
Neopalpa Donaldtrumpi
(Nazari, 2017)

Neopalpa Donaldtrumpi
Photo by Vazrick Nazari / Zookeys

     Neopalpa Donaldtrumpi adalah spesies ngengat dari genus Neopalpa yang terdapat di California Selatan dan Utara Meksiko. Ngengat ini pertama kali didiskripsikan oleh ilmuan Kanada Dr. Vazrick Nazari pada Januari 2017 dalam edisi terbaru jurnal Zookeys.

     Panjang tubuh ngengat ini berukuran antara 7 - 11 milimeter dan lebar sayap depan antara 6 - 9,2 milimeter. Ngengat kecil ini memiliki sayap berwarna kuning - oranye dan coklat.

Penampakan Neopalpa Donaldtrump dari beberapa sisi
Photo by Vazrick Nazari

     Vazrick menemukan ngengat itu ketika sedang memeriksa spesimen di Bohart Museum of Entomologi, University of California. Ketika dia melihat spesies ini, ia menyadari bahwa spesies ini belum ditemukan sebelumnya.

     "Epitet spesifik ini dipilih untuk mempresentasikan ornamen semacam sisik di kepala yang menyerupai jambul Donald Trump," kata Vazrick Nazari, menjelaskan alasannya memilih nama Donald Trump. "Pemilihan nama ini juga bertujuan untuk mengajak publik menyadari pentingnya melindungi habitat yang rentan yang masih menyimpan banyak spesies yang belum terdiskripsikan," imbuhnya lagi.

Jambul Neopalpa Donaldtrump yang menyerupai jambul Donald Trump
Photo by Vazrick Nazari

     Vazrick Nazari berharap Neopalpa Donaldtrumpi bisa menarik publisitas untuk ngengat, yang merupakan spesies yang terancam punah.

     "Saya berharap Donald Trump menerimanya dengan baik, sesuai dengan semangat penamaannya," kata Nazari seperti dikutip Washington Post, Selasa (17 Januari 2017).

     "Kita perlu pemerintahan selanjutnya melanjutkan usaha melindungi habitat yang rentan di seluruh Amerika Serikat," katanya.

0 comments:

Post a Comment